Sabtu, 23 Agustus 2014

Akupuntur - Jarum Sejuta Manfaat

Akupuntur adalah suatu metoda pengobatan yang berasal dari daratan Cina, ditemukan dan dikembangkan melalui pengamatan ribuan tahun dan didasasri oleh fenomena keseimbangan.
Akupunktur merupakan suatu cara pengibatan yang memanfaatkan rangsangan pada titik akupunktur untuk mempengaruhi aliran bioenergy tubuh berdasarkan pada filosofi keseimbangan hubungan antara permukaan tubuh dan organ melaui sistim meridian yang spesifik.

Dalam satu meridian terdapat beberapa titik akupunktur yang dimanfaatkan sebagai pintu masuk rangsangan ke dalam meridian, dimana titik ini dapat dirangsang untuk mengembalikan atau merekayasa fungsi organ tubuh. Cara pengobatan akupunktur sudah dipergunakan secara luas diseluruh dunia, dan banyak memberikan hasil penyembuhan. Bahkan Organisasi Kesehatan Duni (WHO) juga telah merekomendasikan akupunktur sebagai bagian dari upaya kesehatan.
Pembagian AKUPUNKTUR
Akupunktur tubuh secara keseluruhan, dibagi menjadi:
Akupunktur telinga
Akupunktur hidung
Akupunktur kepala
Akupunktur Telapak
Manfaat AKUPUNKTUR
Manfaat akupunktur cukup beragam, berdasarjan pada titik tangkap kerjanya pada tingkat local, tingkat organ dan genearl (pusat), serta pengaruhnya pada system immunologi, system Endokrin dan metabolisme sehingga bermanfaat untuk :
Mengurangi nyeri otot, saraf, kanker, menurunkan dan menaikan berat badan, mengencangkan dan peremajaan kulit, kerontokan rambut, reaksi alergi dan mempengaruhi produksi hormone,dll.
Penyakit ANAK : Asma atau sesak napas, gangguan perkembangan bicara, motoric hiperakrif, autisme, dll.
Penyakit SARAF : Kelumpuhan saraf tangan, kaki, wajah, sakit pinggan dan kepala, dll
Penyakit DALAM : Hipertensi, hipertiroid, nyeri abdomen, dll.
KEBIDANAN : Merangsang laktasi, melancarkan haid, impotensi, dll.
THT : Radang daerah hidung, sinusitis, dll.
PSIKIATRI : Sulit tidur, ketergantungan obat, meningkatkan IQ, dll.
BEDAH : Haemorhoid, varices, pembesaran vena, dll.
Metode AKUPUNKTUR
Terapi akupunktur dapat dilakukan dengan bermacam cara :
Pemijatan / tekanan ujung jari (Acupresure)
Penusukan jarum (Akupunktur)
Menyuntikan cairan (Aquapunktur)
Sinar Laser (Laserpunktur)
Ultra Sound (Sonopunktur)
Terapi implant
Yang perlu anda KETAHUI
Akupunktur kian luas jangkauanya. Mulai dari mengatasi obesitas, memperbaikin kualitas hubungan seksual, mengatasi keriput, menunda menopause, hingga menolong pecandu NARKOBA.  Demikian luas jangkauan ilmu akupunktur dalam berkiprah di dunia kesehatan. Memenuhi kebutuhan anda dalam mendapatkan pengobatan kompleter dari pengobatan medis barat ini.

Catatan Kecil Akupunktur

Akupuntur adalah suatu metoda pengobatan yang berasal dari daratan Cina, ditemukan dan dikembangkan melalui pengamatan ribuan tahun dan didasasri oleh fenomena keseimbangan.
Akupunktur merupakan suatu cara pengibatan yang memanfaatkan rangsangan pada titik akupunktur untuk mempengaruhi aliran bioenergy tubuh berdasarkan pada filosofi keseimbangan hubungan antara permukaan tubuh dan organ melaui sistim meridian yang spesifik.

Dalam satu meridian terdapat beberapa titik akupunktur yang dimanfaatkan sebagai pintu masuk rangsangan ke dalam meridian, dimana titik ini dapat dirangsang untuk mengembalikan atau merekayasa fungsi organ tubuh. Cara pengobatan akupunktur sudah dipergunakan secara luas diseluruh dunia, dan banyak memberikan hasil penyembuhan. Bahkan Organisasi Kesehatan Duni (WHO) juga telah merekomendasikan akupunktur sebagai bagian dari upaya kesehatan.
Pembagian AKUPUNKTUR
Akupunktur tubuh secara keseluruhan, dibagi menjadi:
Akupunktur telinga
Akupunktur hidung
Akupunktur kepala
Akupunktur Telapak
Manfaat AKUPUNKTUR
Manfaat akupunktur cukup beragam, berdasarjan pada titik tangkap kerjanya pada tingkat local, tingkat organ dan genearl (pusat), serta pengaruhnya pada system immunologi, system Endokrin dan metabolisme sehingga bermanfaat untuk :
Mengurangi nyeri otot, saraf, kanker, menurunkan dan menaikan berat badan, mengencangkan dan peremajaan kulit, kerontokan rambut, reaksi alergi dan mempengaruhi produksi hormone,dll.
Penyakit ANAK : Asma atau sesak napas, gangguan perkembangan bicara, motoric hiperakrif, autisme, dll.
Penyakit SARAF : Kelumpuhan saraf tangan, kaki, wajah, sakit pinggan dan kepala, dll
Penyakit DALAM : Hipertensi, hipertiroid, nyeri abdomen, dll.
KEBIDANAN : Merangsang laktasi, melancarkan haid, impotensi, dll.
THT : Radang daerah hidung, sinusitis, dll.
PSIKIATRI : Sulit tidur, ketergantungan obat, meningkatkan IQ, dll.
BEDAH : Haemorhoid, varices, pembesaran vena, dll.
Metode AKUPUNKTUR
Terapi akupunktur dapat dilakukan dengan bermacam cara :
Pemijatan / tekanan ujung jari (Acupresure)
Penusukan jarum (Akupunktur)
Menyuntikan cairan (Aquapunktur)
Sinar Laser (Laserpunktur)
Ultra Sound (Sonopunktur)
Terapi implant
Yang perlu anda KETAHUI
Akupunktur kian luas jangkauanya. Mulai dari mengatasi obesitas, memperbaikin kualitas hubungan seksual, mengatasi keriput, menunda menopause, hingga menolong pecandu NARKOBA.  Demikian luas jangkauan ilmu akupunktur dalam berkiprah di dunia kesehatan. Memenuhi kebutuhan anda dalam mendapatkan pengobatan kompleter dari pengobatan medis barat ini.

Tubuh Langsing dengan Akupuntur

Tubuh seksi dan langsing adalah dambaan setiap wanita. Juga para pria. Namun, gaya hidup moderen jaman sekarang ini sering menjadi kambing hitam meningkatnya bobot tubuh dan lemak di tubuh kita.
Waktu yang selalu penuh aktivitas mengakibatkan jadual makan tidak teratur. Makan besar yang mestinya dilakukan di siang hari menjadi malam hari. Akibatnya, naiklah berat badan kita.
Masih ditambah stress dan ketegangan yang melanda setiap hari. Makan menjadi terabaikan. Akibatnya, setiap kali makan, maunya yang enak dan banyak. Padahal yang enak biasanya berlemak tinggi, dan membuat bobot tubuh menaik.
Karenanya, tidak heran bila di tv-tv banyak ditawarkan cara-cara dan alat-alat pelangsing perut, pelangsing badan. Juga obat-obat serta jamu susut badan menjadi barang dagangan yang laris dijajakan di toko-toko obat. Ini pertanda, kegemukan atau obesitas sudah menjadi masalah sosial.
Tentu semua itu ada kelemahan dan kelebihannya. Salah satu, cara yang bisa dibilang cukup menarik dan efektif dalam melangsingkan badan adalah dengan tusuk jarum atau akupuntur.
Thalamus, Target Utama 
Ilmu pengobatan tradisional Cina ini sudah merajai belantara negeri tirai bambu sejak ribuan tahun lalu. Dan sekarang, hampir di seluruh dunia, menggunakan metode ini. Selain karena orang China tersebar begitu luas di hampir seluruh penjuru bumi, ilmu ini memang terbukti ampuh menyelesaikan beragam persoalan penyakit. Salah satunya untuk keperluan komestik. Dari yang menghaluskan kulit sampai menurunkan berat badan.
Dalam uraiannya yang berjudul The Mechanism of Weight Loosing by Acupuncture, Dr. Alex Tatevian, Doctor of Acupuncture dari Rhode Island, Amerika Serikat menyebutkan bahwa persoalan menurunkan berat badan tidaklah semata membakar lemak, melainkan juga mengatur pola makan.
Karena itu, Alex menyatakan bahwa target akupuntur untuk urusan langsing ini adalah bagian otak yang disebut thalamus (bagian terbesar dari batang otak paling atas yang membentuk dinding samping ventrikel ketiga) dan hypothalamus (bagian dasar batang otak paling atas, berada di bawah thalamus).
Keduanya adalah bagian otak yang mengatur sistem lapar dan haus, detak jantung, jam tidur dan bekerja, hasrat seksual, pencernaan, dan kontrol keseimbangan cairan tubuh.
Dengan menusukan jarum di meridian yang tersambung dengan thalamus, keinginan untuk makan bisa dikendalikan. Meridian adalah jalur atau tempat mengalirnya chi atau Qi dalam tubuh.
Praktisi akupuntur kecantikan, Salomo Simanjuntak, menambahkan,” Tusukan pada titik ini menyebabkan orang yang biasanya makan dua piring akan makan hanya sepiring. Kalau lebih dari itu akan mual,” jelas ketua Yayasan Pendidikan Akupuntur Yapeptri.
Pentingnya thalamus terhadap pola kebiasaan tubuh dapat diketahui lewat penelitian yang dilakukan oleh Dr. Ralph W. Richter, MD, neurolog dan psikiater dari Tulsa, Oklahoma yang melakukan penelitian terhadap sekitar 200 tikus.
Dr. Richter mencoba merusak sedikit bagian thalamus di otak tikus-tikus ini. Setelah itu, diketahui adanya perubahan perilaku yang luar biasa. Tikus-tikus ini mulai makan setiap 40 sampai 60 menit dan minum setiap beberapa menit. Mereka juga tidak lagi tidur seperti sebelumnya, selama 12 jam, tetapi berkeliling terus menerus dan tidak pernah tidur.
Penelitian ini menunjukkan bahwa thalamus dan hypothalamus adalah organ penting yang mengatur irama kehidupan. Peran hypothalamus dan thalamus menjadi sangat penting karena system limbic yang ditempatinya sangat berpengaruh dalam mengatur beragam insting, pengendalian emosi, struktur psikologis, dan kehidupan social.
Stress bisa membuat system ini tidak seimbang. Akibatnya elektrokimia yang menghubungkan beragam unsur di bagian system ini akan kacau. Insting-insting yang terdapat dalam system ini dengan sendirinya akan terganggu polanya.
Padahal bila insting seksual dan agresivitas tidak dipuaskan setiap saat, insting lapar akan terpicu untuk aktif. Pemenuhan insting (lapar) ini mampu menekan tingkat stress dan agresivitas seseorang, sehingga kembali menjadi tenang.
Tidak heran bila orang dalam keadaan stress tinggi, akan merasa tenang kalau sudah makan dalam jumlah banyak. Inilah sebabnya, kenapa stress, depresi menyebabkan pola makan seseorang menjadi berubah. Dari yang terkendali menjadi tidak terkendali atau berlebihan.
Organ Sindrom Obesitas
Supaya pekerjaan melangsingkan tubuh lebih efektif lagi, Salomo melanjutkan, penusukan dilakukan pada bagian tubuh yang berlemak. Misalnya di bagian perut, paha, lengan. “Namun biasanya diambil titik-titik meridian yang terkait dengan organ-organ yang punya hubungan dengan persoalan berat badan dan thalamus,” jelas Salomo.
Menurut Dr. Agustin Idayanti, MS, organ yang terkait dengan sindrom obesitas adalah organ limpa, lambung, hati dan ginjal. Adanya kekurangan energi pada organ limpa dan lambung menimbulkan riak, suasana lembab dan panas. Keadaan ini memperlemah transformasi dari makanan menjadi Qi (energi) serta melemahkan transportasi Qi ke seluruh tubuh, mempengaruhi transformasi cairan tubuh yang bisa mengakibatkan makanan dan cairan tubuh dalam lambung bertambah panas. Inilah yang menyebabkan nafsu makan bertambah.
Selanjutnya, berhentinya Qi pada organ hati dan berlebihnya energi panas di organ ini menyebabkan terjadinya depresi, mudah marah dan tersinggung. Kekurangan Qi pada organ ginjal menyebabkan seseorang menjadi tidak bergairah, sering lemah, disertai dengan keadaan naik turunnya berat badan secara tidak teratur.
“Sebab itu, akupuntur berfungsi memberi efek mengurangi panas, lembab dalam lambung dan menguatkan organ tersebut. Juga menguatkan organ limpa, ginjal, hati dan mengurangi kelebihan energi di organ-organ tersebut serta mengatur emosi dan nafsu makan. Hasil akhirnya berat badan turun,” jelas akupunturis dari Laboratorium Penelitian dan Pengembangan Pelayanan Akupuntur Puslitbang Yantekkes Depkes RI, Surabaya.
Salomo menambahkan, kadang-kadang penderita perlu dikuatkan organ paru dan jantungnya supaya tenang dan emosi terkendali. Tusukan tambahan biasanya dilakukan pada meridian yang terkait dengan organ pencernaan semisal usus besar.
Ada Jam Piket
Bagi Alex dan Salomo, dan tentu saja para akupunturis lain, penanganan dengan tusuk jarum ini tidak akan efektif bila tidak disertai dengan langkah kooperatif dari para pasien.
Setiap orang yang berkeinginan menurunkan berat badan atau langsing, harus memunculkan kesadaran dari dalam diri sendiri untuk mengendalikan diri dalam hal makan dan istirahat supaya tidak stress.
Salomo menegaskan bahwa organ tubuh kita ini memiliki jam piket. Menurut ilmu Traditional Chinese Medicine (TCM), ada 12 organ utama yang kita miliki. Mulai dari paru-paru, usus besar, lambung, limpa, jantung, usus  kecil, kantung kemih, ginjal, selaput jantung, tiga pemanas, kandung empedu, dan hati. “Penyebutan ini harus berurutan,” tegas Salomo
Ada masa dimana organ-organ ini bekerja maksimal dan minimal. Paru-paru bekerja maksimal antara jam tiga sampai jam lima pagi. Usus besar jam lima sampai tujuh pagi. Lambung jam tujuh sampai jam sembilan, limpa jam sembilan sampai sebelas, dan seterusnya.
Sebab itu, tidak heran bila pada jam-jam tertentu banyak orang akan melakukan kegiatan yang sama. Pub atau buang air besar misalnya, banyak dilakukan pada jam-jam antara jam lima sampai tujuh pagi karena masa ini usus besar bekerja maksimal.
Maka dari itu, jangan membiarkan lambung bekerja tanpa ada bahan di dalamnya. “Bisa kembung dan banyak gasnya bila pada jam tujuh sampai jam sembilan perut tidak diisi makanan, melainkan hanya kopi,” jelas pemilik Klinik Akupuntur Mutiara, Jl. Malaka IV, Blok G1, Klender, Jakarta Timur ini.
Sebaliknya, masa dimana organ bekerja minimal adalah 12 jam sesudah bekerja maksimal. Artinya, lambung akan bekerja minimal pada jam sembilan belas. Sebab itu, makan di malam hari, semestinya tidak berlebihan dan kalau bisa sedikit tapi bergizi.
Maksudnya, bukan karena kita tidak beraktivitas, melainkan supaya makanan tidak menjadi sampah karena menumpuk akibat lambung tidak bekerja maksimal. Kesadaran dan pengetahuan ini harapannya akan membantu kita semua untuk berlaku rasional terhadap tubuh kita sendiri. Sehingga tidak ada langkah irasional yang akibatnya malah tidak baik bagi tubuh, misalnya makan banyak di malam hari.

TITIK – TITIK EXTRA.

TITIK – TITIK EXTRA.
Dapat ditemui di:
1. Kepala dan leher.
2. Dada ,perut.
3. Punggung.
4. Extremitas superior.
5. Extremitas inferior.
Titik ini tidak mempunyai meridian tersendiri tetapi penting sebagai titik bantu pada terapi acupuncture

Kepala dan leher.
Didapatkan 27 titik acupoint.
1. EX.HN 1
Nama : Sishencong
Lokasi : terletak pada 4 titik yang masing berjarak 1 cun dan titik GV 20
Anatomi : pada galea aponeurotica
Fungsi : menenangkan semangat, memperbaiki pendengaran dan penglihatan.
Indikasi : Pancaindra:sakit yang terasa terus menerus divertex /puncak kepala, vertigo, insomnia neurasthenia, sukar mengingat, epilepsy.
Penusukkan : miring dengan jarum 0,5 – 1 cun
Moksa : dapat dilakukan

2. EX.HN 2
Nama : Dangyang
Lokasi : Pada daerah frontal kepala diatas pupil dan 1 cun diatas garis rambut anterior
Anatomi : mm.frontalis
Fungsi : Memperbaikki semua lubang masuk dikepala
Indikasi : Pancaindra : pusing, sakit kepala, mata merah, bengkak dan sakit, hidung tersumbat.
Penusukkan : Penusukkan:miring dengan jarum 0,5 – 1 cun
Moksa : dapat dilakukan

Atasi Maag dengan Akupunktur Tanam Benang

Kini, untuk mengatasi sakit maag tak hanya bergantung pada obat-obatan kimia. Namun, terapi akupunktur tanam benang, skit maag bisa diredam bahkan disembuhkan.
Selain aman, terapi akupunktur tanam benang juga minim akan efek samping

a1

http://images.google.com/imgres?imgurl=https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiNTX-ck808p5NLaN34pb6bb7daKyrNj10ml3aH7vGk-Yd0dhuqdeD2kytsxALQgXWXV8xc2QuWJ4UjJP3nzZd4ZEmPQv7yWlOsw9CGswDInrjC_8qVhvJ-X4BJ8b-LfO-z0rh3LsNsguE/s1600/a1.JPG&imgrefurl=http://galeriterapiakupunktur.blogspot.com/2010/12/akupunktur-sakit-maag.html&usg=__GOu1wouxrQk5DHOg8YD60rPGE44=&h=1600&w=1415&sz=147&hl=en&start=1&zoom=1&tbnid=fE3iPsYJlJbN7M:&tbnh=150&tbnw=133&ei=Rf7HUIEFhOqsB5rlgYgD&prev=/search%3Fq%3Dakupunktur%2Buntuk%2Bmaag%26num%3D10%26hl%3Den%26tbo%3Dd%26biw%3D1366%26bih%3D648%26tbm%3Disch&itbs=1

Sakit Maag.
Maag adalah penyakit yang ditandai dengan munculnya rasa nyeri dan perih yang diakibatkan beberapa hal, diantaranya adalah asam lambung tinggi hingga dinding lambung tergerus asam lambung dan mengakibatkan luka.

Berkenalan dengan Terapi Akupunktur Tanam Benang.
Akupunktur tanam benang merupakan metode dengan dasar teori akupunktur konvensional, yaitu dengan memasukkan benang ke dalam kulit titik akupunktur dengan menggunakan standar keamanan sesuai metode kedokteran modern.

Selain metodenya yang efektif dan aman, akupunktur jenis tanam benang ini mampu mejadi alternatuf pilihan dalam menyembuhkan berbagai macam masalah kesehatan. Selain mampu mengurangi rasa nyeri, bisa juga menungkatkan metabolisme pembakaran lemak.

Akupunktur tanam benang ini sama saja dengan akupunktur biasa, hanya saja akupunktur tanam benang memakai benang sebagai perantaranya. Benang yang ditanam adalah benang yang dapat diserap pleh tubuh yang biasa digunakan dalam tindakan bedah, Cutgat Remedy.

Benang yang ditanam sepanjang 1 cm dan ditanam ke dalam jaringan di bawah kulit pada titik akupunktur yang telah dipilih oleh akupunkturis (ahli akupunktur). Penanamannya tetap menggunakan jarum, jarumnya khusus.

Rangsangan yang didapat akan terasa lebih lama dan maksimal sehingga benang tersebut akan menstimulasi titik akupunktur secara terus menerus sampai benang catgut habis diserap tubuh selama 2-3 minggu.

Lama Waktu Akupunktur.
Perawatan akupunktur tanam benang ini tergolong efektif karena hanya berlangsung 10-15 menit dan dilakukan 3-5 kali terapi dengan efek mencapi 3 mimggu.

Efek Samping.
Semua metode penyembuhan pastinya ada efek sampingnya, hanya saja efek samping dari tanam benang ini tergolong dalam kategori ringan dan kecil. Biasanya efek samping yang diterima adalah rasa nyeri dan alergi. Namun efek samping ini mudah diatasi.

Terkadang untuk menghilangkan efek nyeri, pasien diberi obat tahan nyeri terlebih dahulu. Begitu juga dengan alergi, alergi yang dirasakan bukan dari akupunkturnya melainkan dari plester yang menempel.
Jadi, terapi tanam benang tergolong minim efek samping

Manfaat Akupunktur Untuk Nyeri Lutut Kronis

Latar Belakang

Nyeri lutut kronis adalah kondisi umum dan biasanya menyerang  pada orang di atas  usia 50 tahun, dengan osteoartritis sendi lutut menjadi penyebab utama. Akupunktur adalah terapi komplementer dan pengobatan alternatif untuk  mengobati nyeri lutut kronis dan disfungsi yang terkait dengan kondisi muskuloskeletal.

Metode/ Desain

Dua ratus delapan puluh dua orang berusia di atas 50 tahun dengan nyeri lutut kronis telah direkrut dari metropolitan Melbourne dan regional Victoria, Australia. Dikelompokkan menjadi 4 kelompok,kelompok 1 sebagai kelompok alami yaitu tanpa perlakuan akupunktur dan ke-3 kelompok lainya adalah kelompok perlakuan :

i) laser akupunktur,

ii) laser palsu akupunktur,

iii) jarum akupunktur.

Diskusi
Temuan dari studi ini akan membantu menentukan apakah laser dan  jarum akupunktur bermanfaat, dan biaya-efektif, dalam pengelolaan nyeri lutut kronis pada orang tua.

Sidang pendaftaran
Australia, Selandia Baru Clinical Trials Registry referensi: ACTRN12609001001280

Latar belakang
Nyeri lutut kronis adalah kondisi umum dan melumpuhkan, terutama pada orang di atas usia 50 tahun . Osteoarthritis sendi lutut (OA) merupakan penyebab utama nyeri lutut dan mengakibatkan hilangnya fungsional, gangguan psikologis dan penurunan keseluruhan kualitas hidup dari individu yang terkena. Selain beban pribadi OA lutut, ada perawatan kesehatan substansial langsung dan tidak langsung khususnya dalam hal status pekerjaan, produktivitas dan operasi penggantian sendi. Akupunktur merupakan pengobatan yang populer untuk rasa sakit dan disfungsi terkait dengan kondisi muskuloskeletal. Sebuah studi dari 350 pasien Pra di Inggris mengungkapkan bahwa 61% dari mereka dengan OA telah menggunakan akupunktur. Dalam praktek klinis, berbagai profesional kesehatan merujuk pasien untuk akupunktur. Di Australia,praktisi akupunktur medis telah berdiri selama 40 tahun dan telah memperoleh pasien dalam masyarakat  luas. Kami telah menemukan bahwa lebih dari 80% dari yang disurvei medis umum praktisi merujuk pasien untuk akupunktur  dan bahwa mereka umumnya menganggap akupunktur sangat efektif dan aman .

Menurut filsafat kuno dari akupunktur tradisional Cina, energi bersirkulasi di 12 meridian diseluruh tubuh. Nyeri akan terjadi jika energi sirkulasi meridian diblokir. Merangsang titik akupunktur di jalur meredian dalam tubuh dapat mengembalikan sirkulasi energi, kesehatan, dan keseimbangan . Oleh karena itu, diperlukan  kontrol untuk kedua placebo dan efek harapan untuk mengevaluasi kemanjuran akupunktur untuk nyeri lutut kronis. Meskipun akupunktur telah secara tradisional diberikan dengan jarum, penggunaan laser akupunktur telah meningkat karena sifat bebas sakit dan efek samping yang minimal . Laser akupunktur menerapan laser tingkat rendah, yang merupakan bentuk radiasi elektromagnetik di daerah tampak atau inframerah dari spektrum cahaya. Laser ini perangkat yang diproduksi dengan kepadatan energi yang rendah seperti foto-perubahan kimia yang menimbulkan tanpa efek foto-termal. Dalam rentang ini, tingkat energi dan berbagai panjang gelombang dapat digunakan tergantung pada penetrasi jaringan yang diperlukan. Di laser akupunktur,berkas cahaya yang dihasilkan diterapkan ke kulit pada titik-titik akupunktur dan memicu titik akupunktur, mirip dengan penggunaan jarum akupunktur.

Efek laser akupunktur untuk mengubah stimulasi saraf perifer aferen, modulasi sumsum tulang belakang pada neuron aferen dan meningkatkan perifer endogen opioid analgesia serta bertindak melalui mekanisme terpusat dimediasi. Laser juga memiliki efek pada sel lokal dan tingkat jaringan dengan bukti modulasi proses inflamasi bervariasi sesuai dengan dosis Laser .

Hipotesis utama adalah bahwa:
H1: Laser akupunktur akan menghasilkan perbaikan signifikan lebih besar pada rasa sakit (yang diukur keseluruhan melalui skala rating numerik (NRS)) dan fungsi fisik (yang diukur melalui Western Ontario dan McMaster (WOMAC) Universitas Indeks Osteoarthritis).
H2: Laser dan jarum akupunktur akan menghasilkan perbaikan signifikan lebih besar pada nyeri (Yang diukur secara keseluruhan melalui NRS dan fungsi fisik (yang diukur melalui WOMAC) daripada tidak ada perawatan di 12 minggu.

Hipotesis sekunder adalah bahwa:
H3: Laser palsu akupunktur akan menghasilkan perbaikan signifikan lebih besar pada nyeri (diukur secara keseluruhan melalui NRS) dan fungsi fisik (yang diukur melalui WOMAC) daripada tidak ada perawatan di 12 minggu.
H4: Laser, laser palsu dan jarum akupunktur akan menghasilkan signifikan lebih besar
perbaikan dalam nyeri (yang diukur secara keseluruhan melalui NRS) dan fungsi fisik (yang diukur melalui WOMAC) daripada tidak ada perawatan selama 12 bulan, sedangkan laser akupunktur akan menghasilkan signifikan lebih besar perbaikan dibandingkan jarum akupunktur.
H5: Sebagian besar orang menerima laser,laser palsu dan jarum akupunktur akan
melaporkan peningkatan secara keseluruhan dibandingkan dengan ada pengobatan pada 12 minggu dan 12 bulan.
H6: Sebagian besar orang yang menerima laser akupunktur akan melaporkan secara keseluruhan perbaikan dibandingkan dengan jarum akupunktur pada 12 minggu dan 12 bulan.

Metode / Desain
Percobaan desain
Arus studi protokol Peserta
Sebanyak 282 pria dan wanita dengan nyeri lutut kronis telah direkrut dari masyarakat di metropolitan Melbourne dan regional Victoria, Australia. Sejumlah strategi perekrutan digunakan termasuk :

(i) iklan di klub lokal, masyarakat pusat, surat kabar, Arthritis Australia dan situs Universitas, Universitas newsletter staf, radio, televisi, dan situs jejaring sosial,

(ii) penempatan brosur dan poster studi di klinik medis dan fisioterapi, dan

(iii) presentasi tentang OA lutut di lokal masyarakat oleh para peneliti.
Orang-orang yang memenuhi syarat untuk berpartisipasi jika mereka

(i) berusia> 50 tahun,

(ii) memiliki sejarah lutut rasa sakit> 3 bulan lamanya,

(iii) melaporkan nyeri lutut yang dialami sejak sebulan yang lalu,

(iv) melaporkan keparahan nyeri lutut rata-rata selama bulan lalu dari ≥ 4 dari 10 pada titik 11- NRS dan;

(v) melaporkan kekakuan lutut yang dialami pagi hari <30 menit.

Kriteria eksklusi meliputi:

(i) sejarah dari setiap kondisi rematik sistemik,

(ii) sejarah lutut artroplasti pada lutut yang paling menyakitkan,

(iii) menunggu terdaftar untuk setiap operasi lutut

(iv) sejarah dari setiap operasi lutut pada 6 bulan sebelumnya,

(v) kondisi lainnya yang mempengaruhi ekstremitas lebih rendah fungsi (misalnya trauma, keganasan, kondisi neurologis),

(vi) sejarah lutut setiap injeksi di masa lalu 6 bulan (misalnya kortison, asam hyaluronic),

(vii) penggunaan saat oral atau antikoagulan obat suntik,

(viii) penggunaan akupunktur 12 bulan yang lalu,

(ix) setiap gangguan perdarahan,

(x) alergi terhadap cahaya,

(xi) rujukan ke klinik nyeri atau penggunaan morfin atau pethadine dalam masa 6 bulan,

(xii) Meskipun kedua lutut bisa menerima perawatan yang sama tetapi hanya lutut yang mengalami sakit kronis yang menerima pengobatan secara keselurhan.

Prosedur

Setelah selesai diwawancarai maka pasien akan dikelompokkan kedalam terapi :

(i) laser akupunktur (bisa berupa laser yang nyata atau palsu laser),

(ii) jarum akupunktur atau;

(iii) tidak ada perawatan (Kelompok kontrol).

Pengacakan dan penyembunyian alokasi

Jadwal pengacakan disiapkan oleh studi biostatistician studi (AF). Semua peserta  berhak secara acak berturut-turut menjadi lebih baik dengan : akupunktur laser, laser palsu akupunktur, jarum akupunktur atau tidak ada kelompok perlakuan.

Intervensi
Percobaan ini menggunakan gaya Kedokteran Barat dan gabungan akupunktur  tradisional Cina, yang memanfaatkan titik akupunktur standar.

Titik akupunktur yang dapat dipilih oleh akupunktur terapis ketika memberi perawatan akupunktur (laser dan jarum) :

Lokasi dan Titik Akupunktur

Titik lokal : SP9, 10 –> ST34, 35, 36 –> LR7, 8, 9 –>KI10 –> BL39, 40, 57 –> GB34, 35, 36 –> Titik lokal extra di otot hamstring

Titik pangkal : ST40 –> LR3 –> SP6 –> GB41 –> BL60

Titik khusus : BL21, 22, 23 –> GB30, 31

Titik umum dan titik umum lutut : –> DU20 –> Li11 –> GV14 –> BL11

Jarum akupunktur

Pasien yang masuk kedalam perawatan kelompok jarum akupunktur menjalani perawatan akupunktur dengan jarum akupunktur steril  yang dipakai sekali terapi.
Laser dan akupunktur Laser plasebo
Laser akupunktur diberikan pada titik-titik akupunktur yang dipilih menggunakan laser mesin yang khusus(Melbourne).Peserta bisa mendeteksi perbedaan antara perawatan laser nyata atau palsu yang diterapkan.

Laporan rasa sakit dan fungsi fisik
Hasil utama adalah nyeri lutut rata-rata keseluruhan selama seminggu terakhir. Hal ini dinilai menggunakan 11-point NRS dengan pemusatan pada  “tidak sakit” dan “kemungkinan terburuk rasa sakit “. Sisik serupa juga digunakan untuk menilai nyeri rata-rata berdiri dan berjalan pada minggu yang lalu sebagai hasil sekunder. Nyeri juga dinilai, bersama dengan fungsi fisik, menggunakan penyakit-spesifik WOMAC Indeks Osteoarthritis . Subskala fungsi fisik, yang terdiri dari 17 pertanyaan, merupakan ukuran hasil utama untuk dilaporkan fungsi fisik sendiri . Ukuran sekunder dari fungsi fisik adalah NRS menilai pembatasan rata-rata untuk kegiatan sehari-hari selama seminggu terakhir dengan pemusatan pada “tidak ada pembatasan” dan “Pembatasan maksimal”.

Kesehatan yang berhubungan dengan kualitas hidup
Kesehatan yang berhubungan dengan kualitas hidup diukur dengan menggunakan Penilaian Kualitas instrumen Hidup versi dua (AQoL II). AQoL ll memiliki 20 pertanyaan yang mencakup enam dimensi kesehatan yang berhubungan dengan kualitas hidup, termasuk hidup mandiri, hubungan sosial, indra fisik, mengatasi, rasa sakit dan kesejahteraan psikologis.

Tindakan Psikososial
Berbagai tindakan psikososial sedang dikumpulkan untuk mengevaluasi apakah
parameter psikososial berhubungan dengan perubahan rasa sakit, fungsi fisik dan kesehatan kualitas hidup diamati dengan akupunktur

i) Arthritis Self-Khasiat Skala yang digunakan untuk mengukur efektivitas diri.

ii) Penyakit Persepsi Kuesioner Revisi (IPQ-R) digunakan untuk mengukur persepsi peserta tentang arthritis mereka .

iii) Hasil Studi Kedokteran (MOS) Survei Dukungan Sosial digunakan untuk mengukur pengaruh dukungan sosial bagi individu.

iv) Kuesioner Pasien Kesehatan (PHQ) adalah versi pendataan pribadi dari PRIME-MD yaitu alat diagnostik untuk gangguan mental yang biasa digunakan.

v) Revisi Kesehatan Inventarisasi Sifat tahan banting terdiri 24 item dan digunakan untuk mengukur kesehatan
tahan banting (control, komitmen, dan tantangan) pada individu dengan kesehatan yang menjadi masalah sebenarnya.

Tingkat aktivitas fisik
Kebiasaan aktivitas fisik diukur menggunakan Skala Aktivitas Fisik untuk Lansia
(Pase), kuesioner laporan diri yang telah terbukti dapat diandalkan, valid dan sensitif terhadap
perubahan pada orang dengan OA lutut.

Efek samping
Efek samping yang dipantau melalui pertanyaan terbuka oleh ahli akupunktur pada setiap sesi Pengobatan dan dicatat dalam catatan perawatan. Selain itu, peserta yang menerima pengobatan akupunktur diminta pada 12 minggu apakah mereka mengalami efek samping pengobatan melalui pertanyaan terbuka Pengobatan sesi kehadiran ,Kepatuhan peserta yang diukur dengan mencatat jumlah sesi perawatan yang dihadiri (Dari jumlah maksimum 12) dalam catatan perawatan GP.
Ukuran sampel perhitungan
Poin utama kami adalah rata-rata keseluruhan lutut nyeri diukur pada NRS dan fungsi fisik
yang diukur melalui WOMAC pada 12 minggu. Perbedaan minimum klinis yang penting
dideteksi dalam percobaan OA adalah perubahan nyeri 1,8 unit dan perubahan dari 6 unit fungsi fisik pada WOMAC .Perhitungan didasarkan pada analisis kovarians (ANCOVA) menyesuaikan dasar dari variabel hasil, dan mengasumsikan deviasi antara pasien-standar 3,0 unit untuk nyeri dan 12,0 unit untuk WOMAC. Perhitungan ukuran sampel untuk desain studi tertentu kita perlu mempertimbangkan empat aspek: efek pengelompokan hasil dari perawatan pasien oleh terapis yang sama untuk perbandingan dengan kelompok kontrol (hipotesis H2).

Analisis Statistik
Analisis data utama akan dilakukan dengan menggunakan prinsip niat untuk terapi
dengan semua pasien acak dimasukkan dalam analisis. Perbedaan dalam perubahan dari awal untuk setiap kelompok akan dibandingkan dengan kelompok lainya.

Evaluasi Ekonomi
Evaluasi ekonomi akan dilakukan dari perawatan kesehatan dan masing-masing pasien. Standar metode evaluasi ekonomi di samping uji klinis akan digunakan untuk mengevaluasi perbedaan dalam penggunaan sumber daya dan hasil kesehatan di akhir pengobatan dan pada 12 bulan. Evaluasi ekonomi utama akan mengambil bentuk dari studi efektivitas biaya dengan berbagai ukuran hasil termasuk biaya tambahan
per orang dengan perbaikan klinis yang signifikan dalam rasa sakit dan fungsi dan tambahan per
kualitas hidup tahun disesuaikan (QALYs) untuk akupunktur laser yang dibandingkan dengan jarum akupunktur.

Waktu pelaksanaan
Aplikasi untuk pendanaan proyek berhasil pada bulan Desember 2008 dan pendanaan dimulai pada bulan Agustus 2009. Perekrutan dimulai pada Februari 2010 dan selesai pada Desember 2011.

Diskusi
Temuan penelitian ini akan membantu menentukan apakah laser dan jarum akupunktur bermanfaat dalam mengurangi nyeri lutut dan meningkatkan fungsi fisik. Penelitian ini juga akan menentukan apakah efek dari akupunktur dapat dipertahankan dalam jangka lama, dan apakah faktor psikososial mempengaruhi hasil pengobatan.

Sumber :

Paul Mccrory et al., “Efficacy of acupuncture for chronic knee pain : protocol for a randomised controlled trial using a Zelen design,” Bmc Complementary And Alternative Medicine (2012), doi:10.1186/1472-6882-12-161.””

Akupunktur untuk Premenstrual Syndrome

Premenstrual Syndrome (PMS) merupakan suatu kondisi yang menunjukkan kondisi fisik, perilaku serta gejala psikologi yang menyedihkan, dengan tidak adanya bahan organik atau faktor yang dapat menyebabkan penyakit jiwa, yang mana secara teratur berulang selama fase luteal dalam setiap siklus menstruasi, dan akan menghilang atau akan berkurang secara signifikan dengan berakhirnya masa menstruasi. Meskipun gejala ringan terjadi pada sekitar 75% wanita usia reproduksi, 20-30% dari wanita dilaporkan menderita PMS klinis yang berarti. Sebuah evaluasi dari laporan yang diterbitkan bru-baru ini menunjukkan bahwa 13-18% dari wanita usia reproduksi menderita gejala PMS cukup parah yang dapat di obati dengan treatment. Wanita dengan PMS biasanya mengeluh gejala somatik, seperti mengidam makanan, Mastalgia, kembung, sakit kepala, kekurangan energi, ketidaknyamanan perut dan nyeri, dan penambahan berat badan. Sering dilaporkan perubahan afektif ini termasuk depresi, luapan kemarahan, menangis, kecemasan, lekas marah, dan perasaan tidak mampu mengatasi. Ketika mendiagnosis dan mengevaluasi dampak dari pengobatan untuk PMS, the Daily Record of Severity of Problems (DRSP) sekarang mendapatkan kondisinya.

Etiologi dan patogenesis PMS belum dapat ditetapkan, karena itu, berbagai pilihan pengobatan disarankan. Sebelum memulai pengobatan, perubahan gaya hidup, olahraga atau perilaku terapi kognitif disarankan sebagai pilihan pertama. Bagi wanita yang mengalami gejala PMS sedang hingga berat, atau bagi mereka yang gagal dalam penyesuaian gaya hidup sederhana, pengobatan berbasis farmakologi termasuk kombinasi pil kontasepsi baru (siklis atau terus-menerus), fase luteal kontinyu atau selective serotonin reuptake inhibitor (SSRI) dengan dosis rendah, dan percutaneous estradiol dengan siklus progestogen.

Sebagai pendekatan terpadu yang menguntungkan banyak perempuan yang menderita PMS, mereka mencari pengobatan komplementer dan terapi alternatif (CAM) seperti obat herbal, manipulatif terapi, homeopati, dan akupunktur. Meskipun akupunktur diterapkan secara luas di kebidanan dan ginekologi, bukti efektivitas untuk PMS masih samar-samar. Selain itu, akupunktur tidak disebutkan dalam pedoman manajemen PMS terakhir Royal College of Obstetricians dan Gynaecologists (RCOG), sedangkan Modalitas CAM lainnya dengan efektivitas terbatas telah terdaftar.

Berbagai teknik akupunktur telah diadopsi dalam studi. Kebanyakan (70%) dari studi menguji Traditional Chinese Medicine (TCM) gaya akupunktur, kebanyakan studi berasal dari Cina. Dua dari studi TCM menggunakan titik-titik khusus. Tiga studi non-TCM menggunakan scalp electroacupuncture, traditional Korean acupuncture, and Korean hand acupuncture. Teknik akupunktur bervariasi khususnya pada terminologi gaya akupunktur, variasi treatment (yaitu menetap atau tergantung pada individu), pemilihan titik akupunktur, dan metode manipulasi. Titik akupunktur yang digunakan dalam studi ini yaitu LR3, SP6, PC6, GV20, CV4, CV6, CV17 kecuali titik akupunktur yang terdapat di belakang seperti BL17, BL18 dan BL20 serta BL23. Banyak dari titik akupunktur tersebut digunakan dalam obstetrik dan kondisi gynecology, dan titik-titik tambahan digunakan berdasarkan gejala. Kebanyakn studi menggunakan bentuk stimulasi mnual, seperti memutar atau mengangkat / menyodorkan jarum untuk mendapatkan sensasi de qi (yaitu pasien perasaan nyeri, mati rasa, distensi, berat, atau sensasi seperti sengatan listrik di sekitar titik, praktisi pun dapat merasakan nya dari ketegangan di sekitar jarum). Hanya tiga studi yang menjelaskan karakter spesifik atau latar belakang pendidikan praktisi yaitu seorang dokter pengobatan Korea, spesialis ginekologi dan kebidanan serta akupunktur tangan Korea terapis.

Berikut disajikan data hasil penelitian yang membandingkan akupunktur dengan pengobatan lainnya:

Akupunktur versus semua kontrol (delapan percobaan, 429 wanita dianalisis)
Ketika hasil dikumpulkan, dari delapan RCT menunjukkan manfaat yang berati dari akupunktur pada peningkatan gejala PMS.

Akupunktur dibandingkan obat-obatan (empat percobaan, 232 perempuan dianalisis)

Empat studi membandingkan kira-kira 30 sesi akupunktur dengan lebih dari tiga siklus menstruasi dimana terdapat perbedaan dosis progestin (4-6mg perhari), dengan atau tanpa anxiolytics. Secara keseluruhan, wanita yang menerima terapi akupunktur kira-kira 1,5 kali lebih mungkin mengalami peningkatan yang berarti daripada dibandingkan pada persiapan hormonal dengan atau tanpa anxiolytics.

Akupunktur vs sham akupunktur (tiga percobaan, 108 perempuan dianalisis)

Tiga studi membandingkan akupunktur dengan sham akupunktur: untuk kontrol sham, sebuah studi mengadopsi penjaruman yang sama pada titik akupunktur yang dianggap dapat efektif untuk PMS dan dua penelitian lainnya menggunakan tusuk jarum dangkal pada titik yang bukan termasuk titik akupunktur. Hasil yang diperoleh dari kedua uji klinis, akupunktur tidak menunjukkan dampak yang berarti pada perbaikan gejala, dengan heterogenitas yang berarti.

Akupunktur versus tanpa pengobatan (satu percobaan, 14 wanita dianalisis)

Dibandingkan tanpa pengobatan, nilai MSSL menunjukkan perbaikan yang signifikan setelah 10 sesi terapi Korean Hand Acupuncture

Akupunktur dan obat versus obat saja (42 wanita dianalisis)

Guo menyelidiki apakah pengobatan akupunktur digabungkan dengan progestin (6 mg sehari) dapat mengurangi gejala PMS lebih efektif dari progestin saja. Akupunktur secara signifikan dapat mengurangi gejala PMS.

Akupunktur dan obat herbal versus obat herbal saja (satu percobaan, 60 wanita dianalisis)

Peng membandingkan akupunktur dikombinasikan obat herbal terhadap obat herbal saja. Dilaporkan hasilnya menunjukkan akupunktur lebih baik. Namun ketika data dianalisis sebagai ‘baik atau lebih’ versus ‘efek sedikit lebih baik atau tidak’, kami menemukan perbedaan yang signifikan antara akupunktur dan kontrol.

Kesimpulan :

Review sistematis dan meta-analisis telah menemukan efek menguntungkan akupunktur atas berbagai kontrol. Dianalisis empat percobaan yang membandingkan akupunktur selama 3 bulan dibandingkan pengobatan progestin disertai atau tanpa anxiolytik. Hasil yang dikumpulkan menunjukkan akupunktur unggul terhadap  semua perlakuan kontrol dalam mengurangi gejala PMS. Bila dibandingkan dengan akupunktur sham, akupunktur secara signifikan berdampak perbaikan gejala. Tidak ada bukti adanya efek samping yang berarti yang disebabkan oleh akupunktur. Hasil ini tampaknya menjanjikan, namun perlu ditekankan bahwa ini  berdasarkan pada jumlah kecil dari percobaan yang kecil pula. Oleh karena itu, sebelum bergegas ke suatu kesimpulan yang positif, penafsiran yang hati-hati diperlukan para dokter serta pasien.

Saran :

Dibutuhkan studi yang ketat terkait akupunktur mengingat lemah nya metodologis dan bukti serta mengingat potensi dan keefektifan akupunktur.

Referensi :

(Kim et al. 2011)